Beranda Doa-Doa Praktis Keutamaan Sholawat Sangat Dahsyat

Keutamaan Sholawat Sangat Dahsyat

327
0
Keutamaan Selawat Sangat Dahsyat

Keutamaan sholawat sangat dahsyat bagi siapapun yang membacanya, kapanpun dan dimanapun.

Sholawat adalah bacaan dan doa yang ditujukan untuk Rasulullah SAW sebagai bentuk ungkapan kecintaan terhadap beliau.

Lafal atau bacaan sholawat sangat banyak, ada yang berasal dari warid (sudah ada tuntunan dari Rasulullah langsung) ada yang tidak. Tetapi isinya sama sama mendoakan Rasulullah SAW

Sholawat kepada Rasulullah SAW dari Allah SWT merupakan rahmat, sementara sholawat yang dibaca malaikat merupakan istighfar, sedangkan sholawat yang dibaca oleh orang mu’min adalah doa.

Perintah membaca sholawat

Bersholawat kepada Rasulullah SAW merupakan perintah dari Allah SWT kepada umat Rasulullah SAW seperti yang diterangkan dalam Al-Qur’an:

إِنَّ ٱللَّهَ وَمَلَٰٓئِكَتَهُۥ يُصَلُّونَ عَلَى ٱلنَّبِىِّ ۚ يَٰٓأَيُّهَا ٱلَّذِينَ ءَامَنُوا۟ صَلُّوا۟ عَلَيْهِ وَسَلِّمُوا۟ تَسْلِيمًا

Artinya: “Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya”.

(surat Al-Ahzab ayat. 56)

Sholawat tidak harus melalui ijazah orang lain

Sholawat bisa dibaca kapan saja tidak bergantung pada waktu dan zaman, dan sholawat juga tidak harus mendapat ijazah (Diberikan) dari orang lain, karena Allah SWT sudah meng-ijazahkan kepada umat Rasulullah SAW secara keseluruhan dengan berdasarkan ayat yang sudah dijelaskan diatas. Bahkan kadang kala bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW disebagian tempat itu wajib, seperti baca sholawat didalam shalat ketika tasayahud akhir dalam shalat.

Keutamaan membaca sholawat

Bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW bukan hanya sekedar mendapat pahala atau kebaikan, akan tetapi banyak keutamaan yang sebagian besar manusia belum mengetahuinya. Diantara keutamaan membaca sholawat kepada Nabi SAW adalah sebagai berikut:

1. Masuk surga

Rasulullah Saw bersabda:

وقال النبي صلى الله عليه وسلم: مَنْ صَلَّى عَلَيَّ ألفَ مَرَّةٍ لم يَمُتْ حَتَّى يُبَشَّرُ لَهُ بِالجَنَّةِ

Artinya: “Barang siapa bersholawat kepadaku 1.000 kali maka takkan meninggal dunia sehingga diberikan kabar gembira masuk surga”.

2. Dibalas dengan sholawat dari Alloh Swt untuknya 10 kali

قال النبي صلى الله عليه وسلم: {مَنْ صَلَّى عَليَّ وَاحِدَةً صَلَّى الله عَلَيْهِ عَشْرا}.

Nabi Shollallohu alaihi wasallam bersabda: Artinya “Barang siapa bersholawat kepadaku sekali, maka Allah memberi sholawat untuknya sepuluh kali.”

3. Tidak disentuh api neraka

Nabi Shollallohu alaihi wasallam bersabda:

وقال صلى الله عليه وسلم: {مَنْ صَلَّى عَليَّ صَلاةً واحِدَةً صَلَّى الله عَلَيْهِ بِهَا عَشْرا، وَمَنْ صَلَّى عَليَّ عَشْرا صَلَّى الله عَلَيْهِ بِها مائَةً، وَمَنْ صَلَّى عَليَّ مائَةً صَلَّى الله عَلَيْهِ بها ألْفا، وَمَنْ صَلَّى عَلَيَّ ألْفا لم تَمسَّهُ النَّارُ}.

Artinya: “Barang siapa bersholawat kepadaku satu kali, maka karenanya Allah bersholawat sepuluh kali baginya. Barang siapa bersholawat kepadaku sepuluh kali, maka karenanya Allah bersholawat seratus kali baginya. dan Barang siapa yang bersholawat 1.000 kali maka takkan disentuh api neraka”. Barang siap bersholawat kepadaku seratus kali, maka karenanya Allah bersholawat seribu kali baginya.

4. Mendapatkan syafa’at di hari kiamat

عَنْ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ مَسْعُودٍ؛ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: “أَوْلَى النَّاسِ بِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ أَكْثَرُهُمْ عَلَيَّ صَلَاةً

Dari Abdullah ibnu Mas’ud, bahwa Rasulullah Saw. pernah bersabda: “Orang yang paling berhak mendapat syafa’atku kelak di hari kiamat adalah orang yang paling banyak membaca shalawat untukku.

5. Sholawat adalah pelebur dosa

وقال صلى الله عليه وسلم: {صَلاَتُكُمْ عَلَيَّ مَحَّاقَةٌ}.

Nabi Shollallohu alaihi wasallam bersabda: “Sholawat kalian kepadaku itu pengahancur (dosa-dosa)”.

6. Bersholawat dihari jumat diampuni dosanya 80 tahun

 صَلَّى عَلَيَّ يَوْمَ الْجُمُعَةِ ثَمَانِينَ مَرَّةً غُفِرَ لَهُ ذُنُوبُ ثَمَانِينَ سَنَةٍ قِيلَ يَا رَسُولَ اللَّهِ كَيْفَ الصَّلَاةُ عَلَيْك قَالَ تَقُولُ اللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ عَبْدِك وَنَبِيِّك وَرَسُولِك النَّبِيِّ الْأُمِّيِّ وَتَعْقِدُ وَاحِدَةً

Artinya: “Barangsiapa yang bersholawat kepadaku hari Jumat sebanyak 80 kali niscaya Allah mengampuni dosanya selama 80 tahun.” Ada yang bertanya kepada beliau: “Wahai Rasulullah, bagaimanakah cara bersholawat atasmu? Beliau menjawab: “Ucapkanlah ‘Allahumma sholli ‘ala Muhammadin ‘Abdika wa Rasulika An-Nabiyyil Ummiy, ini dihitung sekali”.

7. Pembuka pintu doa / sebab diterimanya doa

وقال صلى الله عليه وسلم: {مَا مِنْ دُعاءٍ إلا بَيْنَهُ وَبَيْنَ السَّماءِ حِجَابٌ حَتَّى يُصَلِّيَ عَلَيَّ ، فإذا صَلَّى عَلَيَّ انْخَرَقَ ذٰلِكَ الحِجَابُ وَرُفِعَ الدُّعَاءُ}.

Nabi Shollallohu alaihi wasallam bersabda: “Tiadalah sebuah do`a terkecuali diantara do`a tersebut dan langit ada hijab hingga dibacakan sholawat untukku. Ketika dibacakan sholawat untukku maka terbukalah hijab tersebut dan diangkatlah doa “.

8. Dikabulkan 70 hajat akhirat dan 30 hajat dunia  

وقال صلى الله عليه وسلم: {مَنْ صَلَّى عَلَيَّ فِي يَوْم مائَةَ مَرَّةٍ قَضَى الله لَهُ مائَةَ حَاجَةٍ سَبْعِينَ مِنْهَا لآخِرَتِهِ وَثَلاثِينَ مِنْهَا لِدُنْيَاهُ}.

Nabi Shollallohu alaihi wasallam bersabda:”Barang siapa bersholawat seratus kali dalam sehari maka Allah menunaikan seratus hajatnya. Tujuh puluh untuk hajat akheratnya dan tiga puluh untuk hajat dunianya”.

9.  Mendapat keistimewaan dihari kiamat

 وقال صلى الله عليه وسلم: {إنَّ أوْلَى النَّاسِ بِي يَوْمَ القِيَامَةِ أكْثَرُهُمْ عَلَيَّ صَلاَةً}.

Nabi Shollallohu alaihi wasallam bersabda: “Sesungguhnya orang yang lebih utama bersamaku di hari kiamat adalah orang yang paling banyak bersholawat kepadaku”.

10. Didoakan 70 ribu malaikat

ﻋﻦ ﻋﺒﺪ ﺍﻟﺮﺣﻤﻦ ﺑﻦ ﻋﻮﻑٍ ﻋﻦ ﺍﻟﻨّﺒﻰّ ﻋﻠﻴﻪ ﺍﻟﺼّﻼﺓ ﻭﺍﻟﺴّﻼﻡ ﺍﻧّﻪ ﻗﺎﻝ ” ﺟﺎﺀﻧﻰ ﺟﺒﺮيل ﻭﻗﺎﻝ : ﻳﺎ ﻣﺤﻤّﺪ ﻻ ﻳﺼﻠّﻰ ﻋﻠﻴﻚ أﺣﺪ ﺍﻻّ ﺻﻠّﻰ ﻋﻠﻴﻪ ﺳﺒﻌﻮﻥ ﺃﻟﻒ ﻣلك . ﻭﻣﻦ ﺻﻠّﺖ ﺍﻟﻤلائكة ﻛﺎﻥ ﻣﻦ أﻫﻞ ﺍﻟﺠﻨّﺔ

Artinya: “Datang kepadaku Malaikat Jibril dan berkata : Wahai Muhammad tidaklah seseorang membaca sholawat atasMu sekali kecuali akan memintakan ampun kepadanya tujuhpuluh ribu Malaikat.Dan barang siapa dimintakan ampun oleh Malaikat maka dia adalah ahli surga”.

Kisah Keutamaan Sholawat

Dalam kitab tanqihu al-qoulil hasits, hal.12 dikisahkan oleh sebagian ulama syufi: “saya mempunyai tetangga memboroskan waktu pada diri sendir, sehingga dia lupa waktu dan hari disebabkan pemabuk berat, dan saya selalu memberikan nasihat untuknya segera bertaubat, tetapi dia tidak mau bahkan dia menolak sampai dia mati (dalam keadaan tidak bertaubat), maka suatu ketika saya mimpi bertemu dengan dia ditempat yang indah dan tinggi, dia sedang memkai pakai yang biasa dipakai oleh ahlu surga dan pakaian tersebut hanya bisa dipakai oleh para petinggi dan orang terhomat. Lalu saya bertanya padanya: “Sebab apa kamu bisa diistimewakan dan mendapatkan pangkat yang tinggi”.  Lalu dia menjawa: “Suatu ketika saya pernah hadir dimajlis dzikir (majlis ilmu) dan saya mendengar dari seorang alim (orang punya ilmu). Seraya dia berkata: “barangsiapa yang membaca sholawat atas Nabi Muhammad SAW seraya suaranya dikeraskan, niscaya orang tersebut (yang mengeraskan suara baca sholawat) masuk surga, lalu sang orang alim tersebut mengeraskan suaranya, saya mengikutinya dan orang-orang disekitar saya juga begitu, maka Allah SWT mengampuni dosa-dosa kita semua pada hari itu, teramsuk saya diantara mereka yang mendapat rahmat dan ampunan dosa, sehingga saya dapat keindahan dan nikmat seperti ini”.

Walloohu A’lam Bisowab

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here